Tentang Wadul KPU Kudus

Wadul KPU Kudus adalah aplikasi media sosial KPU Kabupaten Kudus yang melibatkan partisipasi publik dan bersifat dua arah, sehingga dalam aplikasi ini masyarakat dapat berinteraksi dengan KPU Kabupaten Kudus secara interaktif dengan prinsip mudah dan terpadu untuk pengawasan pembangunan dan pelayanan publik. Penamaan Wadul KPU Kudus terinspirasi dari kata wadul dalam bahasa jawa “mengadu”, Wadul bisa juga merupakan akronim dari Wadah aspirasi dan pengaduan online.

Wadul KPU Kudus diinisiasikan oleh KPU Kabupaten Kudus dalam rangka pencanangan pembangunan Zona Integritas guna meningkatkan partisipasi masyarakat sekaligus interaksinya dengan KPU Kabupaten Kudus untuk pengawasan program pembangunan dan pelayanan publik.